Tentang Kami

oleh

Dari Redaksi

Bahwa sejatinya Pers adalah pilar keempat demokrasi, maka kebebasan informasi dengan menyebar dan memperoleh berita adalah hak seluruh elemen bangsa. Hal itulah yang melatari berdirinya TeropongDesa.com, sebagai perwujudan asas saling manfaat untuk sesama.

Sekadar diketahui, TeropongDesa.com lahir bermula dari obrolan warung kopi antar pegiat medsos yang ingin karyanya membumi dan tak terjebak dalam euforia fatamorgana. Belum lagi rentannya medsos dengan urusan hukum lantaran tanpa lembaga yang memayunginya.

Maka pada suatu malam mistis tepatnya malam Jumat Kliwon akhir Oktober 2021, Tiga Serangkai yang menamakan diri sebagai penjaga portal malam NKRI sepakat untuk membangun media online yang dipayungi lembaga hukum sesuai syarat dan ketentuan UU Pers No 40 1999.

TeropongDesa.com, merupakan media siber yang sengaja 70 persen kontennya menelisik dinamika desa, sedangkan selebihnya adalah hal-hal beragam hingga berita seputar pusat pemerintahan dan sebagainya.

TeropongDesa.com, mengangkat tagline tak muluk-muluk apalagi bombastis hingga njumbulno uwong namun sebaliknya, TeropongDesa.com lebih memilih kata sakti, yakni Santai, menginspirasi’.

Tagline tersebut merupakan klimaks dari perdebatan panjang para pendiri TeropongDesa.com, yang memanas di malam dingin seiring rintik-rintik hujan yang kemudian disambung ngopi nyantai hingga jelang subuh. Ya, artinya media ini akan memuat berita dengan karakter penulisan santai tapi semoga mampu menginspirasi siapa saja, kapan saja  dan di mana saja.

Tanpa mengingkari segala martabat keduniawian, TeropongDesa.com ke depan diharapkan mempu bermanfaat secara ekonomi, paling tidak semacam untuk membeli sabun colek untuk bersih-bersih apa saja yang patut dikucek. Ke depan juga diharapkan bisa berdiri tegak di tengah gelombang ‘sung-sinungnya’ gurita medsos yang makin tak terbendung berikut hoax yang terus mengiringinya.

Terakhir, kami meyakini bahwa semua amal perbuatan akan ada balasannya, siapa menabur dia menuai. Istilah jawa kunonya; “Sing sapa nandur bakale ngunduh,”. Menanam kebaikan tentu saja akan menuai kebaikan, begitupun sebaliknya.

TeropongDesa.com, berprinsip bahwa hidup ini harus mampu menebar manfaat untuk sesama terutama masyarakat arus bawah atau istilah jadulnya adalah ‘Gogol Gendon’ yang acapkali hanya menjadi objek dan pelengkap penderita agar mereka gemuyu dan adem ayem. Ya.. hidup manfaat dan berkah adalah kunci kebahagiaan. Semoga…..

Salam ngopi santai dan menginspirasi luur..